Cara Mudah Aktifkan Layanan COD Kantorpos di Aplikasi QPosin Aja dan Proses Pengirimannya

Sekarang ini Layanan COD menjadi fitur primadona yang sangat di minati oleh pelanggan yang membeli barang secara Online. Seorang Seller mau tidak mau harus memiliki fitur tersebut agar dagangannya lebih laris dari yang biasa. Untuk itu kantorpos telah memanjakan pelanggannya dengan meluncurkan fitur kiriman COD di Layanan Pengirimannya.

Layanan COD ini bisa diakses di Kantorpos Pusat, Kantor Cabang Ataupun di Agenpos terdekat dari Lokasi Sahabat Semua. Artikel ini ditujukan bagi sahabat yang ingin menggunakan layanan COD yang lebih aman dan Tidak Instan ada beberapa langkah yang harus di lakukan Untuk Aktifkan Fitur COD dan menggunakannya. 

Langkah mudah aktifkan Layanan COD Kantorpos :

1. Install Aplikasi 

Sahabat harus menginstall 2 Aplikasi yang dimiliki Oleh Kantorpos yaitu Pospay Mobile dan QPosin Aja.

Pospay Mobile digunakan Untuk : Rekening Penampung Uang Penjualan COD

QPOSin Aja digunakan Untuk : Membuat Oder Kiriman COD, Cetak Invoice COD yang nantinya di Lampirkan pada kiriman paket yang dikirim ke loket pos. 

A. Pastikan Sudah Memiliki Akun Pospay (yang lama PGM)

  1. Akun di Dalam Aplikasi Pospay Sahabat Akan mendapatkan Nomor Rekening Giro yang nanti digunakan sebagai penampung dana COD yang nanti di bayar oleh Pembeli/Konsumen
  2. Apabila belum mempunyai Akun Giro silahkan ikuti caranya berikut ini : Cara Install dan Daftar Pospay Mobile Kantorpos atau bisa juga ke web lengkap seputar pospay mobile.

B. Pastikan Sudah Menginstall App QPosin Aja

  1. Untuk Install App QPosin Aja Sahabat bisa caranya berikut ini : Cara Install Aplikasi QPosin Aja Lengkap Tahap Demi Tahap
  2. Mengisi Data Lengkap Sesuai Dengan KTP dan Alamat Aktif, Email dan HP dan WhatsApp Aktif
  3. Mengaktifkan Fitur COD di App QPosin Aja
Setelah dua aplikasi tersebut diatas di Install dan telah di setting dan benar maka lanjut ke Langkah No. 2 yaitu persiapan pengiriman paket COD Kantorpos

    2. Proses Membuat Kirim Paket COD di Kantorpos

    1. Siapkan paket jualan online seperti biasa.
    2. Buat Pos Order Number (PON) COD di QPOsin, boleh cetak invoice dan labelnya, tentu saja pastikan bahwa memilih fitur COD dan memasukkan nilai COD. Video tahapn membuat order ini silahkan cek dibawah ini.
    3. Invoice dan label boleh dicetak namun yang paling penting adalah Nomor PON (Pos Order Number) harus ada terbaca oleh petugas nantinya. Jadi jika printer bermasalah maka nomor tersebut boleh di tulis saja dengan jelas.
    Dibawah ini video cara membuat order Paket COD di QPOSIN AJA Web

    C. Proses di Loket Kantorpos

    1. Kiriman di kantorpos dikirim seperti biasa, pengirim menyebutkan bahwa kiriman ini adalah COD dengan PON (Pos Order Number) yang di generate di QPosin AJA. Agar nanti petugas menambahkan tanda COD di Resi Kiriman baik itu berupa Cap COD atau Tulisan COD dan menginput berdasarkan nomor PON.
    2. Pengirim membayar sejumlah uang ongkir dan menerima bukti kiriman. Nanti ada juga pilihan ongkir dan harga barang yang semua ditanggung oleh pembeli.
    Sampai langkah C. berarti proses pengiriman COD di Kantorpos sudah selesai, sekarang tinggal bagaimana men cek bahwa kiriman tersebut, jika sudah sampai maka tinggal menunggu proses transfer Uang COD ke Rekening PGM pengirim.

    Berikut beberapa hal yang perlu di perhatikan Dalam mengawasi Penerimaan Uang COD :

    1. Silahkan Lacak Kiriman di Lacak Kiriman Kantorpos
    2. Biasanya uang COD akan di transfer ke rekening PGM pengirim 1 sd 2 hari setelah paket diterima oleh Konsumen. 
    3. Jika dalam pelacakan paket sudah sampai dan dalam waktu 1 sampai dengan 2 hari belum juga diterima uang COD nya ke PGM maka Pengirim dapat mendatangi kantorpos terdekat (tempat dimana mengirim untuk mengajukan komplain).

    Mau kirim COD Silahkan Kontak : 0812 7577 440 (Khusus wilayah Pekanbaru, Riau)

    0 Response to "Cara Mudah Aktifkan Layanan COD Kantorpos di Aplikasi QPosin Aja dan Proses Pengirimannya"

    Post a Comment